USAHA BAKSO DAN PROBLEMNYA

Bakso dan Mie ayam
sumber foto: bengkelbakso.com
Jika ingin membuat sebuah USAHA BAKSO, ada 4 hal utama yang harus dilalui oleh teman teman pembaca agar kita bisa merancang USAHA BAKSO tersebut berjalan lancar.
Apa ke-4 hal tersebut?
Ke-4 hal tersebut adalah :

1. Menguasai dapur produksi.
Menguasai dapur produksi adalah sebuah hal pokok yang harus dikuasai para calon juragan bakso. Tidak mungkin kita memulai USAHA BAKSO, tetapi minim pengetahuan tentang dapur produksi . Caranya bagaimana untuk menguasai dapur produksi?  tentunya bisa berlatih sendiri dengan tekun cara cara membuat produk bakso yang bagus atau bisa mengikuti kursus bakso.

2. Mengurus legalitas USAHA BAKSO 
Legalitas sebuah usaha bakso itu ada beberapa, ini contohnya :

  • SIUP (SURAT IJIN USAHA PERDAGANGAN) dan TDP (TANDA DAFTAR PERUSAHAAN), dengan mempunyai kedua ijin ini kita pasti diharuskan punya NPWP (NOMOR POKOK WAJIB PAJAK) ,  Jadi dengan memiliki ketiga jenis ijin di atas, USAHA BAKSO kita sudah diakui secara resmi oleh pemerintah, artinya kita itu adalah pembayar pajak. Kita mempunyai kewajiban kewajiban yang harus dipenuhi, misal membayar pajak retribusi daerah dan membayar kewajiban NPWP kita. Bila kita tidak membayar, maka kita akan menyalahi aturan hukum dan perundangan, tentunya kita bisa kena sangsi.
  • PIRT ATAU BPOM dan SERTIFIKAT HALAL, kedua sertifikat ini penting untuk dipunyai, demi kredibilitas USAHA BAKSO kita.

3. Memikirkan cara untuk memasarkan produk bakso kita.

Untuk memasarkan bakso ada dua cara yang kita tempuh yaitu :

  • lewat offline
  • lewat online
Lewat offline adalah pemasaran melalui gerai bakso, depot bakso, bakso dorong, bakso motor, dll
Lewat online adalah pemasaran melalui dunia internet, dengan cara membuat website atau situs tentang bakso kita, atau kita bisa beriklan di situs situs yang ramai pengunjungnya. 
Intinya kita branding bakso kita agar semua kenal dengan kita.


4. Mengorganisasi USAHA BAKSO kita.


Membuat organisasi Usaha bakso kita seefisien mungkin, dengan karyawan secukupnya, tetapi kinerja tetap terjaga bagus.
Penting untuk membuat karyawan untuk bangga telah bekerja bersama USAHA BAKSO kita.
Kontrol terhadap organisasi USAHA BAKSO rutin kita lakukan, untuk mengetahui masalah masalah seputar USAHA BAKSO kita.

Semoga bermanfaat

Ditulis oleh: p. gun 
www.bengkelbakso.com


BACA ARTIKEL LAIN :
  1. RAHASIA BAKSO TIDAK ENAK DIMAKAN KETIKA DINGIN.
  2. BAKSO BISA KRANCI
  3. BAKSO BIAR KRESS
  4. BAKSO DAN MAGIC
  5. APA ITU FIBRISOL
  6. BAKSO ENAK DI SURABAYA
  7. MACAM MACAM PENGENYAL BAKSO
  8. CASING SOSIS
  9. TIPS MEMBUAT BAKSO

Comments

Robby said…
Saya Robby dari kota Bandung, saya berencana membuka usaha dagang bakso tetapi tidak mengerti apa2 tentang bakso. saya iseng2 buka internet dan menemukan bengkel bakso ini. setelah membaca akhirnya saya ikut kursus pemula ke pak gun. kemudian saya dikirim modul untuk belajar bakso mulai dr bahan2, formula, teknis di lapangan, dll.

saya pun beberapakali konsultasi lewat telefon kepada pak gun dikarenakan keterbatasan jarak (saya di bandung, pak gun di solo). tetapi beliau dengan sabar mengajari saya tahap demi tahap.

awalnya saya cukup bingung dan berkata dalam hati "ini pak gun ini ngomong apa ya" tapi setelah saya survey pasar dan pergi ke lapangan ternyata kata2 pak gun tidak ada yg meleset satupun.

singkat cerita sy coba membuat bakso dan hasilnya saya sendiri cukup kaget karna orang2 yg mencoba nya berkata "ini enak skali!" "wah bakso nya kres enak ini kamu bikin pake apa?" dll

saya banyak bertrimakasih kepada pak gun untuk hal ini, tanpa pak gun saya akan membuat bakso dengan cara trier and error yg tentunya akan sangat menghabiskan waktu, tenaga, dan biaya yg tidak sedikit.

trimakasih pak gun. semoga sukses selalu dengan bengkel bakso nya.

salam hangat
Robby dan family di Bandung
bengkel bakso said…
saya ucapkan selamat untuk pak Roby, sudah bisa membuat bakso. semoga usaha warung bakso segera terwujud dan lancar. dan terimakasih sudah kasih komen yang bagus hehe
Unknown said…
terimakasih iya pak gun atas tips-tips yang diberikan kepada pembaca temasuk saya karena, itu dapat menjadikan acuan kita dalam membuka dan merintis usaha bakso. mudahan-mudahan tips ini bermanfaat bagi semua pembaca dan dapat membuka lapanga pekerjaan.
Unknown said…
kalo say om pengen usaha bakso tapi saya masih pusing akan materi mungkin masalah modal ,tip untuk merajut supaya bisa kumpulin modal untuk usaha bakso gimana y om ,, frendy umur 24 thn,, pendidikan aqir smp
untuk buat warung bakso di rumahan, kira kira butuh modal berapa ya, pak... ?
mau nanya pak , biasanya bagi pemula bisnis slalu sepi . kira" bagaimana / dengan jln apa supaya nilai penjualan kita bisa meningkat ?
terimakasih dgn jwb'nya ?
Unknown said…
sAYA mengucapkan trimakasih masukannya sukses pak ,semangat berbagi
bengkel bakso said…
Lama nggak njawab, maaaaffff

UNTUK PAK KADEK...terimakasih kembali

Untuk Frendy...coba dengan hati tenang dulu, banyak membaca literatur tentang usaha yang mau di geluti. semoga sukses

Untuk pemenang selatan...modal itu sangat relatif

Untuk Sofi Enzo....bikin produk bakso yg mempunyai nilai beda dengan yang lain, tetapi perbedaannya jangan aneh aneh banget ya...hehehe

Untuk Yuli eko....trims kembali

Assalamualaikum Pak Gun beserta ibu dan seluruh keluarga di nusukan solo,..masih ingat kan saya budi utomo Purwokerto...dulu pernah kursus, dan sampe sekarang belum terwujud usaha bakso yang mantap...saya sedang membangun usaha warung bakso di Purwokerto utara daerah yang lagi berkembang usaha kuliner...bangunan jglo 6x8 , hal.parkir cukup luas, tapi kendala...saya kok gojag gajig mau memulai...karena dihantui rasa kekawatiran...sepi...dicemooh orang lain dan repot dan juga modal, padahal sudah coba buka dikantin kampus..katanya baksonya enak...mohon solusi pak Gun terimakasih
bengkel bakso said…
walaikumsalm pak dosen,ayo maju terus' pantang mundur.
lokasi punya sendiri kan, jangan takut....maju...nekat...ngeyel...semoga sukses...amin
Unknown said…
Slamat malam pak.. Browsing2 ijin usaha bakso akhirnya nemu artikel ini, ada yg mau sy tanyakan Pak, kalau mau buka bakso skala cuma di ruko (sewa) dan bakso home made sendiri apa mesti mengurus ijin usaha dll itu? Butuh dana sepertinya.. Dan prosesnya itu kira2 brp lama?

Trima kasih pak.. Mohon pencerahannya
bengkel bakso said…
Masda:
sepertinya perijinan memang penting mas.
dana yg dibutuhkan, bisa di buka di website pemkot setempat.

trims

Popular Posts